Sabtu, 14 Maret 2009

Citra & Reputasi

CITRA & REPUTASI

Oleh : Akh. Muwafik Saleh, S.Sos, M.Si

CITRA

Citra adalah kesan, perasaan, gambaran dari publik terhadap perusahaan atau organisasi; kesan yang dengan sengaja diciptakan dari suatu objek, orang, atau organisasi

(Canton, seperti disitir Sukatendel, dalam Soemirat dan Ardianto. 2002: 111-112)

REPUTASI

Reputasi adalah suatu nilai yang diberikan kepada individu, institusi atau negara. Reputasi tidak bisa diperoleh dalam waktu singkat karena harus dibangun bertahun-tahun untuk menghasilkan sesuatu yang bisa dinilai oleh publik. Reputasi juga baru bertahan dan sustainable apabila konsistennya perkataan dan perbuatan

(Basya, dalam Basya dan Sati. 2006: 6).

PRASYARAT REPUTASI

Menurut Charles J. Fombrun, penulis buku Reputation : Realizing Value From The Corporate Image (1996).

Ada 2 hal penting yang perlu dilewati untuk mencapai reputasi organisasi ; ke-2 hal tersebut adalah :

Identitas organisasi,

Citra organisasi .

PROSES TERBENTUKNYA REPUTASI

Reputasi diawali dari identitas organisasi sebagai starting point atau titik pertama yang tercermin dalam :

nama perusahaan (logo) ataupun

penampilan fisik (sarana prasarana) : interior, seragam karyawan, alat transportasi, lingkungan.

Materi / media komunikasi : brosur, leaflet, iklan, laporan tahunan, pemberitaan media, majalah ing griya, newsletter, materi presentasi, audio-visual dan lainnya.

Non fisik : sejarah perusahaan, nilai-nilai, dan filosofi.

Pola Interaksi : dalam berhubungan dengan masyarakat, pengalaman pelanggan dan masyarakat dalam hubungan personal dengan pimpinan dan karyawan perusahaan.

Pola pelayanan, gaya kerja dan komunikasi baik internal maupun interaksi dengan pihak luar.

Reputasi mencerminkan persepsi publik terkait mengenai tindakan-tindakan organisasi yang telah berlalu dan prospek organisasi di masa datang, tentunya dibandingkan dengan organisasi sejenis atau pesaing.

UNSUR PEMBENTUK CITRA & REPUTASI PERUSAHAAN

Kemampuan finansial,

Mutu produk dan pelayanan,

Fokus pada pelanggan,

Keunggulan dan kepekaan SDM,

Reliability,

Inovasi,

Tanggung jawab lingkungan,

Tanggung jawab sosial,

Penegakan good corporate governance (GCG).


EMPAT SISI REPUTASI

1. Citra Kredibilitas (Credibility)

Merupakan citra yang ditujukan kepada investor (yayasan) di mana credibility ini mempunyai 3 karakteristik yaitu, memperlihatkan profitabilitas, dapat mempertahankan stabilitas dan adanya prospek pertumbuhan yang baik.

2. Terpercaya (Trustworthiness)

Citra ini di mata karyawan, di mana organisasi mendapat kepercayaan dari karyawan (karyawan percaya pada organisasi), organisasi dapat memberdayakan karyawan dengan optimal dan organisasi dapat menimbulkan rasa memiliki dan kebanggaan bagi karyawan.

3. Keterandalan (Reliability)

Citra ini dibangun untuk konsumen, melalui selalu menjaga mutu produk atau jasa, menjamin terlaksananya pelayanan prima yang diterima konsumen.

4. Tanggungjawab sosial (Social Responsibility)

Citra untuk masyarakat sekitar, seberapa banyak atau berarti organisasi membantu pengembangan masyarakat sekitar, seberapa peduli organisasi terhadap masyarakat dan jadilah perusahaan yang ramah lingkungan.

Indikator Penilaian Tingkat Reputasi

Daya saing perusahaan dalam menjual produknya dengan harga premium pd kurun waktu yang tidak sebentar.

Kesanggupan perusahaan dalam merekrut & mempertahankan staf kunci yang berkualitas.

Konsistensi perusahaan dalam mendapatkan dukungan words of mouth berupa rekomendasi positif dari publik.

Keberpihakan publik ketika terjadi masalah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar